SISTEM PEREKONOMIAN INDONESIA “BIDANG PERIKANAN”
ABSTRAK
Tujuan penulis membuat makalah yang berjudul ”SISTEM PEREKONOMIAN INDONESIA BIDANG PERIKANAN” adalah sebagai berikut:
1. Untuk mengetahui pengaruh sektor perikanan dalam perekonomian Indonesia.
2. Untuk mengetahui potensi ekonomi sumber daya pada sektor perikanan.
3. Untuk mengetahui bagaimana sistem perekonomian di Indonesia di bidang perikanan.
4. Untuk mengkaji lebih dalam masalah perikanan di Indonesia.
5. Saling memberikan wawasan antara pembaca dan pembuat makalah.
Sebagai negara maritim sebagian besar penduduk pesisir di Indonesia menggantungkan hidupnya dari bidang perikanan. Indonesia adalah negara yang memiliki produksi perikanan tangkap terbesar ke-4 dunia setelah China, Peru, Amerika Serikat, dan Chile. Akan tetapi dari sisi jumlah, produksi Indonesia masih tergolong kecil. Negara Indonesia terkenal memiliki potensi sumber daya hayati perairan dan pesisir yang kaya. Hal ini sesuai dengan sebutan Indonesia sebagai negara kepulauan (archipelagic state) yang memiliki 17.508 gugusan pulau-pulau.
Daruri (2000) menyatakan ada sebanyak 5.700 pulau telah memiliki nama, meskipun merupakan pemberian oleh masyarakat lokal dan sekitar 931 pulau didiami oleh manusia. Beberapa propinsi merupakan pulau-pulau kecil seperti NTT, NTB dan beberapa propinsi memiliki pulau-pulau kecil seperti Riau dan Lampung. Sumber daya hayati perairan dapat di golongkan menjadi sumber daya alam yang dapat diperbaharui.
System perekonomian perikanan di Indonesia dimaksudkan untuk mempermudah dan melancarkan suatu kepentingan seperti penyediaan pangan, sebagai kegiatan produksi, pengolahan sampai dengan pemasaran di Indonesia sehingga masyarakat di Indonesia dapat dengan mudah melakukan pengolaan hal tersebut tanpa ada hal yang dapat merugikan dan merusak kegiatan perikanan tersebut.
KELAS 1EB08
NAMA ANGGOTA KELOMPOK :
1.GANDI GUNAWAN .B (23211006)
2.IDHAM FIQI (23211462)
3.M.AFIF BACHTIAR (24211743)
4.TITO RIFQI .D (28211385)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar